Kereta API menabrak minibus di Desa Ranupakis, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu malam (19/11/2023). Sebelas orang dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut, sementara empat orang mengalami luka berat. Pihak Rumah Sakit Bhayangkara Lumajang mencatat identitas korban kecelakaan tersebut, yang semuanya ada di dalam minibus Isuzu Elf dengan nomor polisi N-7646-T. Korban yang meninggal dunia yang berada di Instalasi Pemulasaraan Jenazah RSUD dr Haryoto Lumajang adalah Tn. Riyono / Babatan, Surabaya, Ny. Yelis Agustiana / Dukuh Pakis, Surabaya, Tn. Gatot Hari Cahyono / Gubeng, Surabaya, Tn. Nur Muhammad/ Karang Pilang, Surabaya, Ny. Sunarti / Pakis, Surabaya, Ny. Sri Rahayu/ Simom Mulyo Baru, Surabaya, Tn. Edi Sugianto/ 57 Tahun/ Pakis Gunung Sawahan, Surabaya, Ny. Titik Ristianti/ 55 Tahun/ Putat Jaya C Timur, Surabaya, Tn. Suyono / 55 Tahun/ Tandes, Surabaya, dan dua orang belum teridentifikasi.
Home
Berita
Identitas Korban Meninggal dan Luka Berat dalam Tabrakan Kereta dengan Mobil di Lumajang, 11 Orang Tewas
Identitas Korban Meninggal dan Luka Berat dalam Tabrakan Kereta dengan Mobil di Lumajang, 11 Orang Tewas
Recommendation for You
Bobby yang maju dalam Pemilihan Gubernur Sumatera Utara berpasangan dengan Surya, menyatakan bahwa pemimpin tidak…
Sejumlah personel Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau mendatangi sebuah kafe di Pekanbaru yang sering ramai…
Liputan6.com, Kendari- Ribuan honorer dan ASN yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia atau PGRI,…
Lucia Rizka Andalusia, Direktur Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan, menganggap kehadiran pabrik Beurer…