Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya (PBD) sukses menyelenggarakan Pameran Inovasi dan Kreasi khusus Otonomi khusus (Otsus). Festival ini merupakan bagian dari rangkaian acara Papua Fest 2023 yang bertujuan untuk menyemarakkan ulang tahun Provinsi PBD yang ke satu tahun dan 22 tahun peringatan Hari Otsus Papua.
Acara ini berlangsung selama enam hari sejak 21-26 November 2023 di Gedung Lambert Jitmau, Sorong dengan tema “Spirit of Otsus”.
Pameran Inovasi dan Kreasi Otsus kali ini menghadirkan pameran inovasi dari daerah provinsi, UMKM kota dan kabupaten PDB, BUMN, BUMD, dan organisasi masyarakat. Selain itu, pameran juga menampilkan puluhan stand pariwisata serta bazar produk makanan dan minuman khas Papua.
Salah satu stand pameran ini menampilkan produk-produk UMKM binaan Forum Pengawal Perjuangan Rakyat (Fopera) Papua Barat Daya, seperti pedagang kue, nasi kuning, pinang, dan UMKM lainnya.
Di hari terakhir kegiatan pameran, Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) PBD juga mengisi acara dengan penampilan dari Indonesia Taekwondo, Ikatan Laka Dansa Indonesia, Esports Indonesia (ESI) PBD, Persatuan Binaraga dan Fisik Indonesia (Perbafi) PDB, serta penampilan tarian hiphop.
Pj Gubernur Papua Barat Daya, Muhammad Musa’ad, menyatakan bahwa peringatan Hari Otsus bukan hanya untuk merayakan pencapaian, tetapi juga sebagai panggilan untuk bersama-sama maju. Dia berharap semua pihak dapat bekerja sama dalam semangat gotong royong untuk memastikan bahwa Otsus memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat Papua.
Kehadiran UMKM di PDB adalah dalam rangka mewujudkan kebijakan Pemerintah PDB untuk menurunkan kemiskinan ekstrem dan menekan inflasi. Musa’ad juga menekankan bahwa kegiatan pameran ini merupakan bagian dari peringatan Hari Otsus 2023 yang mengusung tema Spirit of Otsus.
Ia juga mengungkapkan bahwa momen peringatan Hari Otsus ke-22 di Tanah Papua dilaksanakan di Provinsi Papua Barat Daya sebagai provinsi termuda di Indonesia. Setelah HUT ke-22 Otsus Papua di Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya, Provinsi Papua Pegunungan akan menjadi tuan rumah HUT ke-23 Otsus Papua pada 2024 mendatang.