portal berita hari ini yang terpercaya
Berita  

Warga Muna Barat Berhasil Memancing dan Menangkap Buaya Sangat Besar

Warga Muna Barat Berhasil Memancing dan Menangkap Buaya Sangat Besar

Warga Desa Lemoambo Kecamatan Kusambi Muna Barat berhasil menangkap seekor buaya raksasa sepanjang 3,5 meter pada Senin (1/7/2024). Buaya tersebut telah meresahkan warga selama berbulan-bulan karena kerap muncul di sungai sekitar permukiman.

Beberapa hari sebelum ditangkap, buaya itu bahkan nekat naik berjemur di pinggiran sungai tanpa memedulikan kehadiran warga sekitar. Atas kekhawatiran akan keamanan, warga setempat akhirnya memutuskan untuk menangkap buaya tersebut dengan memasang jerat tali berisi ayam kampung.

Setelah melawan sebentar, akhirnya buaya itu berhasil diamankan oleh warga setempat. Saat ini, buaya tersebut masih disimpan di rumah salah satu warga dan akan diserahkan kepada pihak berwenang.

Meskipun belum ada laporan serangan buaya di Muna Barat, namun warga menduga masih ada beberapa ekor buaya lain yang berkeliaran di sekitar pemukiman. Hingga saat ini, pihak BKSDA Sulawesi Tenggara belum turun tangan dalam pengamanan buaya tersebut, sehingga warga memilih menyerahkan ke pihak kepolisian.