portal berita hari ini yang terpercaya
Berita  

FIFTY FIFTY Membuat Debut Resmi dengan Formasi Baru, Keena Memberikan Tanggapannya

Grup Kpop FIFTY FIFTY telah resmi redebut dengan formasi baru. Saat ini, grup tersebut beranggotakan lima orang, empat di antaranya anggota baru dan satu anggota lama, Keena.

Keempat anggota baru itu adalah Chanelle Moon, Yewon, Hana, dan Athena. Mereka redebut sekaligus comeback dengan merilis mini album Love Tune bersamaan dengan perilisan MV SOS.

Sesaat setelah merilis karya baru, Keena pun mengungkapkan perasaannya. Selama konferensi pers comeback grup, Keena mengatakan bahwa redebut kali ini tercapai karena banyaknya dukungan dari berbagai pihak, sehingga FIFTY FIFTY dapat menantang diri lagi tanpa kehilangan kesempatan berharga.

“Aku benar-benar beruntung dapat berdiri di atas panggung lagi dengan anggota baru yang baik. Kami akan selalu menjadi FIFTY FIFTY, grup yang akan selalu melakukan yang terbaik untuk menunjukkan kepada penggemar sisi kami yang lebih baik dengan album ini,” katanya seperti dikutip dari MyDaily.

FIFTY FIFTY mengadakan showcase untuk memperingati perilisan mini album kedua mereka Love Tune di Yes24 Live Hall di Gwangjin-gu, Seoul pada Jumat (20/9/2024). Komedian Yoo Jae-pil menjadi moderator dalam acara tersebut.

Sebelumnya, FIFTY FIFTY telah memulai debut pada 2022 sebagai grup beranggotakan empat orang, yakni Keena, Saena, Sio, dan Aran. Mereka merilis Cupid pada tahun berikutnya dan berhasil mencapai chart Billboard Hot 100.

Sayangnya, tiba-tiba konflik terjadi antara member dengan agensi ATTRAKT. Tiga member FIFTY FIFTY lainnya hengkang dari grup dan agensi, menyisakan Keena.

Saena, Sio, dan Aran harus menanggung denda pembatalan kontrak akibat gugatan mereka kalah. Sebagai informasi, mereka sempat berseteru dengan agensi karena ATTRAKT dianggap tak memperlakukan mantan anggotanya dengan baik yang akhirnya membuat mereka hengkang dari grup dan agensi.

Menurut beberapa sumber, kini Saena, Sio, dan Aran dikabarkan bergabung dengan MASSIVE E&C. Mereka akan menjadi member idol grup baru di bawah agensi tersebut.

MASSIVE E&C merupakan anak perusahaan IOK Company, sebuah agensi dari sejumlah bintang aktor dan aktris Korea senior. Melalui anak perusahaannya, mereka telah sepakat menandatangani kontrak eksklusif dengan Saena, Aran, dan Sio. Mereka akan memulai aktivitas grup pada awal paruh kedua tahun ini.

Sementara itu, Love Tune dari FIFTY FIFTY merupakan album yang menyampaikan berbagai kisah cinta dalam kehidupan kita sehari-hari, seperti cerita di berbagai saluran radio yang mengalir ketika frekuensi disesuaikan. Adapun lagu SOS mampu memberikan suasana hati yang fantastis seperti mimpi.

Exit mobile version